I want to live my life to the absolute fullest

To open my eyes to be all I can be

To travel roads not taken, to meet faces unknown

To feel the wind, to touch the stars

I promise to discover myself

To stand tall with greatness

To chase down and catch every dream

LIFE IS AN ADVENTURE

Rabu, 11 Januari 2012

Bila Kutitipkan

‎''BILA KUTITIPKAN''
(Musthafa Bisri)

Bila kutitipkan dukaku pada langit
Pastilah langit memanggil mendung
Bila kutitipkan resahku pada angin
Pastilah angin menyeru badai
Bila kutitipkan geramku pada laut
Pastilah laut menggiring gelombang
Bila kutitipkan dendamku pada gunung
Pastilah gunung meluapkan api..

Tapi Kan kusimpan sendiri mendung dukaku
Dalam langit dadaku
Kusimpan sendiri badai resahku
Dalam angin desahku
Kusimpan sendiri gelombang geramku
Dalam laut fahamku..
Ku simpan sendiri

Ciel 2012 : Enjoy The Silence





Jangan terlalu mengandalkan orang lain di dunia ini. Bahkan bayang2mu sendiri meninggalkanmu ketika engkau dirundung kegelapan
[Ibnu Taimiyah]

Senin, 09 Januari 2012

The Kaleidoscope (2)

- 2011 -

 Juli
Entahlah. Juli terasa gelap kurasa. IKM, Anat, PBL semua UP. Hanya Histo yang berjaya. Haha. Akhirnya target double A Histo pun tercapai. Melegakan.
Setelah dek Sita nginep di awal bulan untuk SNMPTN, tanggal 2 dek Ila ma mbak Sof nginep di kosan buat ikut SIMAK UI.
Juli yang galau, dan aku pun memutuskan mengisi liburan dengan ikut kepanitiaan. Yup, pada akhirnya Ciel daftar jadi panitia PPKMB sebagai sie Konsumsi (tumben banget yak biasanya Sie yang lain).
Banyak kegiatan di bulan Juli. Ada Short Course Forisma dan pengumuman SGD, ada SUPLEMEN 2 di RK Gramik (tanggal 10 Juli), pluz kali itu ikutan screening KARDIA sebagai endorphine, fiuuuh, akhirnya, ikutan juga aku, hehe.
Kegalauanku yang berkepanjangan kuisi dengan baca Icylandar. Parahnya sampai sekarang (Januari, red) buku itu belum kukembalikan, hehe. Maaf ya pak Komting (>.<). Mbak Dionvy keren deh. Bangga punya kakak kelas kayak dia. *pinjam bukunya sudah setengah tahun yg lalu : 8 Juli 2011.
Juli itu bulan home sweet home. Ya, kurasa ini adalah strategi ‘berdamai dengan diri’.
Yak, kegalauan di rumah diisi dengan minum Coklat di EPOS ma mbak, hehe. Dan juga liat pameran yang kebetulan pas waktu itu lagi penutupan, dan waw... kembang apinya so keren abizz. Jombang (dalam hal ini alun-alun) begitu indah malam itu. Dan kebetulan hari itu adalah saat turunnya hujan pertama di bulan Juli, setelah lama tak jumpa dengan tetesan langit, akhirnya rinduku terbalaskan.
Hm... setelah Icylandar dipinjam, Ciel malah baca Padang Bulan&Cinta dalam Gelas nya Bung Andrea Hirata. Sugoi dah~ ^^d
15 Juli, hari itu Ciel ke kampus C, tepatnya di Auditorium buat jaga pos PUSI Maba. Ketemu orang-orang dari Fakultas lain, ya, ternyata orangnya itu-itu aja, hehe.
Hari itu pertama kalinya aku tahu bahwa musholla depan perpus kiblatnya miring, yap, Istiwa A’dhom kali itu bener2 kulakoni sendiri. Sebal deh ma Rohis, sama sekali gag ada tanggapan -.-
17 Juli pertama kali Ciel baca N5M: Negeri 5 Menara, Subhanallah. Bung Fuadi sukses membuat Ciel semangat lagi. Semangat untuk bertahan di kampus suwung yang penuh dengan pembantaian, jiaaah, alay, maksudku sih FK, hehe.
Dan besoknya, jeng jeng jeng, akhirnya Ciel beli 5 cm... Wuuuuh, so sweeet. Merasa menuntaskan beban yang sebelumnya menumpuk... Meski sempat dilema SP, namun hari itu Ciel mendeklarasikan LIBURAN!!! Wow...
Hari berikutnya: bersama teman Ciel galang dana untuk acara Swayanaka ke Indosat dan Bank Jatim, dan sepertinya gag dapet deh, huwaaa...
Dan tanggal 20 pun tiba: resolusi tercapai lagi: Ciel ke DBL Arena!!! (bersorak: hurray \>0</), yap, hari itu final Honda DBL antara SMA Sinlui dan SMA Gloria. Sumpah, berasa SMA lagi. Seruuuuu... >.<. Sayangnya cuma liat yang putri doank cz kemalaman. Yakin deh pengin dateng pas NBL. Semoga aja kesampaian. Namun gag enaknya tahun ini jadi batal ikutan JFC, hikz.
Hari berikutnya Ciel ke masjid Mujahidin ma fafa. Langit di Perak sungguh indah. Summer triangle.
Tanggal 24 Juli, ikutan jalan sehat Swayanaka. Cukup seru. Tapi pulang lebih awal, hehe.
Dan puncaknya adalah 25 Juli: Ciel dan teman-teman bersiap untuk Go to The West. Yup, kita mau berangkat ke Jakarta. Let’s Go!!! (gomen, cerita petualangan Ciel di Jabodetabek hingga sekarang belum ku buat. Yang sabar ya? ^^)


Agustus 2011
Hm... awal puasa. Posisi lagi ndak di rumah, huwaaa... bahkan kita baru berangkat pulang dari Jakarta karena tanggal 30 nya kehabisan tiket buat balik ke Jombang. T^T
Ya, akhirnya tarawih pertama pun kuhabiskan di Depok. Dan puasa pertama pun pada akhirnya dilakukan di Jakarta sampai Cirebon baru buka, hwehe (puasa lintas provinsi).
Agustus itu... banyak rapat dan simulasi. Capek deh. Liburan jadi gag panjang. Tapi sugoi~ Banyak teman baru, banyak pengalaman. ^^
Awal Januari Ciel Off lagi. Suntuk deh pokoknya. Sering banget bolak balik rumah-kos buat ngurusin KARDIA. Sering ikutan nyari takjil di masjid-masjid. Ngurusi PPKMB dan pra OSPEK. Berdebat dengan astronom tentang penanggalan. Dan lain-lain.
EPL pertama kali juga ada di bulan ini. Rasanya seneng banget emang waktu MU sering banget menang.
Sempat juga jatuh cinta lagi setelah menemukan kembali sejarah dalam literality ketika mengikuti bedah buku Muhammad Lelaki Penggenggam Hujan yang diadakan UKMKI di FIB. (kereeen... ku posting deh habis ini resume nya. Tasaro sungguh kereeen >.<)
Dan tahun itu Ulang Tahun Ciel bertepatan dengan akhir Ramadhan. Dan sebagian orang bahkan sudah berlebaran kala itu. Ciel melihat langit yang indah di desa. Agustus itu deakselerasi kukira.


September 2011
Hm... lebaran terasa singkat. Setelah tanggal 31 berlebaran dengan keluarga. Tanggal 2 ke guru2 MIN sama teman2. Truz tanggal 3 ke guru2 MTsN. Menyenangkan. Resolusi kumpul2 ma temen2 pun keturutan, hehe.
Dan bayangkan. Habis itu tanggal 4 sudah harus balik ke SBY demi apa? Demi KARDIA tentunya. Dan besoknya akan menjadi penampilan perdanaku menjadi sosok malaikat bernama endorphine, wuiiiih.
Seminggu selanjutnya menghabiskan waktu berangkat pagi dan pulang larut malam demi menemani adik2. Banyak masalah dan sangat menyebalkan. Tapi pada akhirnya selalu happy ending dan semua berakhir indah. Bangga 3 adik endorphine ku terpilih jadi komting. Bahkan, salah satunya adalah komting angkatan yang sangat kontroversial.
Seakan tanpa jeda. Tanggal 12 kuliah kontrak perdana. Yup, akhirnya resmi juga aku masuk ke semester 3. Faal dan Biokim menanti. Hm...
Tanggal 19 September kali itu juga diadakan Halal bi halal Assalam bersama, ada pleno besar Medspin, dan besoknya PBA perdana. Hm... Ciel jadi astor, hehe.
24 September ikut Sitokin 2 di masjid Al Ikhlas, Perak. Awalnya bad mood banget, tapi akhirnya ngerasa rugi kalo nglewatin acara itu. Endingnya Ciel ma fafa mendamaikan diri di Kenjeran. Sugoi~
8 September adalah ulang tahun SAC, bulan ini kita mengadakan lomba astrofotografi, dan pengikutnya tak banyak. Salah satunya adalah Ciel sendiri, hehe.
September penuh dengan persuatif event. Kali itu Ciel jadi PJ Ormawa Expo Forisma yang diadakan bareng OSPEK dan Kadiv Pubdok WP Forisma. Yap, tak berjalan lancar dan terkesan lepas tangan, karena yang lebih kufokuskan adalah KIAS pada 1 Oktober nanti. Menjalani tahun kedua rasanya memang terasa lebih berkontribusi, lebih banyak perencanaan, dan politisasi. Hm... disamping itu kurasa memang 26 SKS begitu menjemukan.
Dan setelah kabar baik di awal musim MU selalu menang, setelah itu terasa menyebalkan ketika pembantaian di Old Trafford 6-1 oleh tetangga yang berisik itu, huh.... menyebalkan!!!
Ingat sekali: 23 September 2011. Gara2 itu Faal jadi SKS H-6 jam. Namun ujian pun terlewati dengan cukup sukses. Gaya SKS Ciel berhasil dengan duo AB utuk Biokim dan Faal, dan selamat untuk PBL. Sugoi~ God, thank You!!!


Oktober 2011
Menghadapi konspirasi dengan pimpinan memang menyebalkan. Menggelitik namun sedikit memusingkan. Tapi aku suka dia. Bangga menjadi anak buahnya.
Ya, 1 Oktober KIAS, dan alhamdulillah lancar meski terkesan berbelit2 dan menyusahkan. Sayangnya hari itu hape Ciel wafat. Innalillahi wa inna ilaihi raji’uun. T^T. Tanggal 2 ikut pelatihan design. Ciel lagi galau. Dan efeknya buruk banget. Haha, pak kadep sampe turun tangan. Yah, maaf. Memang kala itu sedang jenuh.
Oktober dipenuhi dengan banyak acara. Promo Medspin, Sitokin 1, dan acara2 lain.
Setelah itu SINAPS dan penggarapan menjelang Bedah Buku sungguh menguras waktu. Banyak yang perlu dilakukan. Ini itu dan sebagainya.
Senang sekali ketika tahu Ciel menang lomba astrofotografi. Hadiah dibagi 2 dengan mas Stevanus. Tapi walaupun begitu terasa bangga, hehe.
Menghabiskan voucher di akhir bulan bersama mbak, dan di akhir bulan ini Ciel bolang ma mbak keliling Surabaya naik motor pinjeman. Beli kipas, dan gag jelas. Sangat menyenangkan >.<
Akhirnya phobia naik motor di Surabaya teruntuhkan, hehe (say: Hurray \m/).


 November 2011
November itu apa ya?
Kurasa ini adalah bulan berdamai dengan langit. Hujan menghiasi hari-hariku. ^^
Hm... inget, sebel banget Idul Adha cuma bentar di rumah. Hm....gag dapet sate, huhuhu...
Kenapa ya waktu itu balik lebih awal? – –a (aku lupa >0<)
Setelah itu adalah persiapan MEDSPIN...
Hm... alhamdulillah Medspin berjalan dengan sangat SUKSES. We did it!!! AMATASID melambungkan namanya dengan peserta terbanyak yang pernah ada. Wooow. Lebih dari 2000 tim dari seluruh Indonesia. Hebaaaat ‘-‘ddd
Bulan ini, klub favorit temanku gagal menjegal Man City. Sebal!!! Tapi imbang cukup bagiku. Arigatou Liverpool. Tapi sedih banget ketika harus menerima bahwa MU gagal lolos di Champion. Huwaaaaa...... T^T
Aku lupa ada apa dengan November. Yang kuingat, bulan ini sangat galau. Di akhir Oktober gag jadi ikutan Sarnas di Jogja, dan gag jadi ikutan Antibiotic di Malang, dan kali ini gag jadi ikutan Musnas FULDFK di Jogja. Hebat. Sempurna. SKS belajar gagal. Dan entahlah. Persiapan difokuskan dalam penggarapan SINAPS dan persiapan publikasi Talkshow. Hm... repot sekali menjadi Kadiv dari 2 divisi sekaligus. Namun Ciel merasa bangga meskipun dengan banyak keraguan pada diri. Pubdok dan Humas so sweet banget ternyata.
26 November Ciel foto ma bu menteri di Temu Alumni 56 angkatan. Wuuh, kereeen. Seneng deh jadi bagian dari panitianya. Dapat banyak makanan gratis dan buku gratis. Hm... padahal seninnya ujian menanti. Biarlah. Aku gag menyesal menjadi bagian dari peristiwa ini.


 Desember 2011
Jiaaah. Parah, paket 2 penuh nestapa, UP untuk semuanya... T^T
Sementara itu kuliah paket 3 tetap berlanjut. Namun sangat menyenangkan ketika melihat acara Talkshow berlangsung sukses. Publikasi kelewatan sepertinya sampai peserta melebihi jumlah kuota yang ada. Hm... ==a
Oh ya, awal bulan Ciel ikutan Seminar Alquran tanggal 3 Desember. Seruuu... kereeen. Pak Zawawi Imron begitu menghanyutkan. Ustadz Roem Rowi begitu pandai menuturkan betapa kerennya Al Quran. Kali itu kudapatkan: SEMANGAT HIDUP DAN MENCINTAI HIDUP!!!
Lalu tanggal 4 Desember, Ciel going to AIBF dan ikutan bedah buku “99 Cahaya di atas Langit Eropa”. So Inspiring...
Ngeliat mbak Hanum dan mas Rangga sungguh bikin iri. Huwaaa.... so sweeet banget. Keren banget. Dan klop banget. Saling mengisi satu sama lain. Sama2 pinternya. Gila...
Hm... out of topic nie sepertinya. Ehem. Kembali ke bedah buku. Jadi kali itu lagi2 Ciel ikutan bedah buku bertajuk sejarah (setelah ikutan bedah buku Tasaro 5 bulan sebelumnya).
Dan lagi2 semangat menulis itu dikobarkan. Yang kuingat adalah: Jika ingin membesarkan suatu peradaban maka budayakan membaca dan menulis. Lagi2 menulis. Hm... ya Allah kapan giliranku datang T^T
Selain itu rasanya seru ya kalo punya suami kayak mas Rangga, hm... rasanya mirip deh aku ma mbak Hanum. Pengen banget terjun ke dunia Jurnalistik. Mira W. Yang dokter aja bisa jadi penulis, mbak Hanum yang dokter gigi aja bisa jadi anchor news. Dan hobinya itu lho: travelling. Sugoi~ Berdua ma mas Rangga, waaah, ngiriii,,, sumpah. Apa gara2 ini ya aku beli bukunya. Hm... ya gak lha. Ya, kali itu Ciel tak berpikir panjang untuk beli buku itu. Padahal anggaran Ciel seharusnya diperuntukkan untuk membeli buku lain, hehe. Ya, tak masalah. Asal dapat foto gratis dan tanda tangan duo sejoli yang mengagumkan itu. 63 ribu terbabat sudah dari kantong.
Minggu selanjutnya dihabiskan dengan UP, dan talkshow. Kali itu pertama kali Ciel ikutan Majelis Jejak Nabi. Keren banget deh Ustadz Salim A. Fillah itu. Kali itu meski sambil terkantuk-kantuk aku menyempatkan diri ke Al Falah demi dengerin cerita tentang perang Uhud dan cerita sahabat yang tak pernah kudengar sebelumnya dengan gaya bahasa yang mendayu-dayu penuh rima yang menawan. Sungguh mengesankan. Besoknya sang Ustadz pun datang ke tempat kami. Talkshow bertajuk: Menggapai Cinta Rabbani dalam Telaga Ukhuwah pun sukses besar!!! (say: yay!!! \m/).
Dan akhirnya tiba saat malam, tanggal 10 desember 2011. Langit tampak masih mendung sementara Ciel harus beranjak menuju Ken Park, tempat janjian dengan rekan2 SAC buat melakukan pengamatan Total Lunar Eclips yang kedua tahun itu. Akhirnya dengan segan beranjak keluar rumah. Kehujanan. Dan terbayarkan lah semua itu. Berenam di Kenpark dengan beberapa astronom amatir yang berlomba dengan awan dan akhirnya berhasil mendapatkan fase Red Moon. Sugoi~ Subhanallah, sungguh. Indah sekali, meski kali itu bulan tampak begitu jauh karena memang sedang berada di titik terjauh dari bumi. ^^
Kali itu untuk pertama kalinya Ciel merasa tidak sendirian bersama langit. Kali itu Ciel benar2 berbagi langit dengan mereka. Kita melihat sesuatu yang sama. Tertarik pada sesuatu yang sama. Dan membicarakan sesuatu yang kita sama-sama paham. Sirius, Jupiter, Orion, Aldebaran dan Taurusnya. Terima kasih telah membawa ITB ku ke Surabaya. Terima kasih SAC. ^^
Lalu ada berita menyenangkan ketika pada akhirnya tim biru langit ditaklukkan oleh si Biru dari London. Kereen. Kalian yang pertama. Selamat!!! ^^
Hari-hari berikutnya diisi dengan kejenuhan. Makin sering aja bolos kuliah. Hm... tercatat Biokim dan Faal sama2 bolos 3 kali. Keren bukan?! (hm... itu bukan sesuatu yang pantas dibanggakan Ciel ==”)
Bulan ini ada sesuatu yang membuat Ciel sedih. Huwa... ditinggal pergi teman. Padahal kita berteman baru setahun, tapi rasanya pertemanan kita begitu berharga. Aku akan merindukanmu kawanku. Bahkan sekarang aku sangat merindukanmu. (>.<) (T^T)
20 Desember, hari Kesetiakawanan Sosial Nasional berlangsung seru dengan sebar cinta dan kue ke orang-orang di sekitar kampus (kayata pak satpam, ibu2 yang jualan, temen, dan lain2). Hari ini ulang tahun temenku. Dia yang membuatku mengemas hari ulang tahunnya dengan cara seperti ini, hehe. ^^v
Ciel sering pulang (lupa juga, yang ingat cuma pulang 16 & 24 Desember), tapi sepertinya juga ada cukup banyak hal yang terlupakan (apa ya... --a): mungkin kehujanan saat pulang, hunting matahari terbit tanggal 25 Desember, makan bubur, dan bikin klepon tanggal 27 Desember. Hm... sangat gag penting. ==”
Ciel banyak memikirkan taun depan, rencana ke depan dan resolusi ke depan.
Akhir tahun rasanya berisi ujian dan ujian. Sungguh menyebalkan. Rasanya kepala ini tak bisa memikirkan lainnya juga, haha. Padahal tidak juga. Di penghujung tahun, Ciel mendapatkan teman baru. 12 sahabat air: Kuro, Shirou, Yoru, Chibi, Shain, Helius, Venus, Hiko, Rubi, Antares, Lotus, dan Sakuraba. Welcome to my life!!! ^^
Aku tak akan melupakan Desember. Karena Desember adalah Kaleidoskop.