dan jika aku berkenalan dengan waktu
aku akan menyapanya di masa lalu
dan mengikatnya erat-erat agar tak segera pergi
seakan masa selamanya tak berhenti
dan jika aku berkenalan dengan waktu
lantas apa guna kusesali diri
melalui perjalanan yang tak bisa terganti
karena waktu, tak akan berhenti meski ku mati
dan jika aku berkenalan dengan waktu
akan kulukis indah sebaik-baik kehidupan
melangkah sesuai keinginan
bertabur impian, cinta, dan harapan
namun aku tak pernah mengenali waktu
dan jika aku berkenalan denganmu melalui waktuku
lantas cuplikan seperti apa yang akan muncul di petikan memori kalbu
indahkah? sedihkah?
kenangan...
semuanya terbungkus melalui waktu
menciptakan sejarah tentang kehidupan yang memahat lekat persahabatan
sehingga melalui waktuku, semua tak akan pudar
karena aku berkenalan denganmu melalui waktuku
meski aku tak pernah mengenal waktu
dan sang waktu pun lalu pergi meninggalkanku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar