I want to live my life to the absolute fullest

To open my eyes to be all I can be

To travel roads not taken, to meet faces unknown

To feel the wind, to touch the stars

I promise to discover myself

To stand tall with greatness

To chase down and catch every dream

LIFE IS AN ADVENTURE

Senin, 07 November 2011

Surabaya Astronomy Club

Surabaya Astronomy Club

Surabaya Astronomy Club atau biasa kita singkat dengan SAC adalah wadah astronom amatir yang ada di Kota Surabaya, Jawa Timur. Wadah ini didirikan pada 8 September 2006.





.:lambang SAC:.

Konon di awal-awal terbentuknya SAC masih sering dilakukan gathering dan cak mat (cangkruk ngamat), namun dengan bertambahnya kesibukan masing-masing anggota hal itu jadi semakin jarang dilakukan. Hingga pada akhirnya SAC berada pada titik tidur alias vakum. Selama itu kegiatan SAC pun hanya terpusat pada diskusi dan sharing via milis.

Namun dengan berjalannya waktu SAC pun mulai merasakan kebutuhan untuk kembali eksis di hadapan masyarakat Surabaya. Lalu kehadiran fanpage SAC di facebook, twitter, dan blog pun berhasil mendapatkan respon yang cukup bagus bagi peminat astronomy di Surabaya dan sekitarnya. Hal itu ditunjukkan dengan semakin tingginya respon feedback yang diberikan anggota SAC dalam berbagai even astronomy.

Kebangkitan SAC dari tidur panjangnya pun mulai dilirik oleh berbagai media massa. Beberapa wartawan seperti dari Memorandum dan SBO TV bahkan sempat menawarkan peliputan terhadap kegiatan SAC. Lalu beberapa waktu yang lalu Smart FM juga menawarkan kepada SAC untuk ‘unjuk gigi’ dalam acaranya. Namun sangat disayangkan, untuk saat ini, sulit agaknya untuk melakukan kegiatan bersama dengan kesibukan anggota masing-masing. Sehingga lagi-lagi SAC gagal tampil di depan publik.

Lalu apa kegiatan SAC saat ini? Untuk sementara kami biasa melakukan pengamatan mandiri di tempat masing-masing lalu di share lewat jejaring sosial. Atau sekedar share astrofotografi dan mengupdate even-even astronomy yang ada di suatu waktu. Diskusi paling interaktif sempat terjadi ketika peristiwa gerhana matahari total pada 15 Juni 2011 lalu dimana terjadi penambahan anggota yang cukup signifikan. Selain itu SAC juga sempat mengadakan Lomba Astrofotografi dalam rangka merayakan HUT ke-5 SAC yang cukup mendapat respon dari masyarakat. Ditambah kehadiran Ascladent (Astronomy Class for Student), kegiatan astronomy untuk sekolah-sekolah yang merupakan bagian dari PKM-M mahasiswa ITS semakin menyemarakkan semangat astro di wilayah timur Jawa ini.

Astronomy sendiri merupakan cabang ilmu pengetahuan yang berkembang cukup pesat, namun karena tidak ada di mata pelajaran sekolah maka peminatnya pun orang-orang tertentu saja. Namun karena SAC tidak membatasi keanggotaan hanya pada yang ahli astronomy, bagi mereka yang ingin belajar dan sekedar ingin tahu tentang dunia astronomy pun mulai banyak yang tertarik bergabung. Beberapa kali kegiatan gathering hendak diadakan namun sulit menemukan waktu yang tepat karena anggota SAC sendiri berasal dari berbagai kalangan. Selain itu banyak juga anggota SAC yang berasal dari luar kota Surabaya. Hanya saja mungkin beberapa anggota melakukan kegiatan sendiri seperti pengamatan mandiri bersama teman-temannya seperti pada even hujan meteor Orionids lalu, beberapa anggota SAC berhasil mendapatkan 9 meteor di daerah Kenjeran setelah semalaman begadang untuk hunting meteor. Di sisi lain, di daerah Surabaya tengah, ada anggota yang hanya mendapatkan 2 meteor saja.

Sebenarnya banyak sekali yang berpotensi mendukung kegiatan SAC. Salah satunya adalah keberadaan planetarium Surabaya yang berada di kawasan TNI –AL. Namun, sayang sekali, planetarium tersebut saat ini berada pada keadaan inaktif.

Mungkin untuk saat ini SAC tidak bisa sebesar club astronomy tetangga yang sudah sering mengadakan kegiatan bersama. Namun karena ini masih awal kami yakin SAC berpotensi untuk berkembang pesat terutama untuk mengenalkan astronomy kepada masyarakat Surabaya dan sekitarnya.

5-11-2011 6:06 AM ^^
            Ciel
*bergabung pada April 2011

twitter: @surabaya_astro

1 komentar:

Muchammad Thoyib As mengatakan...

ayok kita terus besarkan SAC..
salam LASKAR TEROPONG !!!!