I want to live my life to the absolute fullest

To open my eyes to be all I can be

To travel roads not taken, to meet faces unknown

To feel the wind, to touch the stars

I promise to discover myself

To stand tall with greatness

To chase down and catch every dream

LIFE IS AN ADVENTURE

Senin, 21 Februari 2011

Trip #2: Wisata Bahari Lamongan


@ WBL (3 Februari 2011)
Hm... sudah keempat kalinya aku datang di tempat yang sangat menyenangkan ini. Wisata Bahari Lamongan...
Habis dari BNS yang lebih kentara pegunungannya Ciel pergi ke pesisir utara pulau Jawa di daerah Paciran. Disana ada pantai, tempat favorit Ciel dan tokoh ciptaan Ciel di novel fiksi yang kubuat di waktu Ciel kelas 2 SMA, hehe. Tahu kenapa? Karena di pantai ada laut yang warnanya sama2 birunya ma langit kesukaan Ciel...
Wahananya seru.. gak rugi deh meski empat kali kesana, hehe..
Dan Ciel gag pernah berubah bila menyangkut Rumah Hantu.. Wahana yang paling Ciel benci dimanapun itu,, Haha, Ciel emang penakut. Beneran! Hehe. Dibandingin itu Ciel lebih suka naik wahana yang menegangkan..
Tanggal 3 Februari 2011.. waktu itu yang paling terkenang adalah Sky Master, wahana yang kata orang2 paling menyeramkan (bagiku sih yang paling menyeramkan tetep Rumah Sakit Hantu) tapi bagiku paling mengasyikkan. Karena kau akan merasakan sensasi diputar dan dipelanting dalam 360 derajat. Wuih keren..
Apalagi sensasi waktu dipelanting ke bawah kayak mau jatuh gitu, dipelanting keatas kayak mau terbang layaknya tim Rocket di anime Pokemon (malah asyik bisa liat langit serasa lebih dekat), atau ketika posisi kepala kita di bawah alias di titik 180 derajat arah posisi awal.
Yang paling Ciel suka dari empat ini tentu saja pantai dan lautnya... termasuk angin laut dan segala tetek bengeknya. So, naik kano adalah hal yang paling kutunggu2. Dan pasir pantai yang lembut serta ombak2 kecil yang menyentuh kaki Ciel. Wuih, keren dan gag ada yang ngalahin sensasinya. Ditambah duniaku seakan2 berubah menjadi biru semua.. Siip dah ^^d


Tidak ada komentar: